Jelajah
IMG-LOGO
BERITA

Posyandu Pasti Lestari Desa Trasan

Create By 05 July 2019 1 Views
IMG

Upaya peningkatan peran dan fungsi Posyandu bukan semata-mata tanggungjawab pemerintah saja, namun semua komponen yang ada di masyarakat, termasuk kader. Peran kader dalam penyelenggaraan Posyandu sangat besar karena selain sebagai pemberi informasi kesehatan kepada masyarakat juga sebagai penggerak masyarakat untuk datang ke Posyandu dan melaksanakan perilaku hidup bersih dan sehat.
Salah satunya yang ada di Desa Trasan Kecamatan Bandongan, dengan cakupan wilayah yang cukup luas, Desa Trasan berjumlah 11 Dusun dengan setiap bulanya rutin melaksanakan kegiatan posyandu pemeriksaan ibu hamil dan balita, keluarga berencana, imunisasi, gizi, pencegahan dan penanggulangan diare. Jadwal kegiatan yang dilaksanakan masing-masing Dusun:
1. Dusun Krajan setiap hari kamis minggu ke II
2. Dusun Ngabean setiap hari selasa minggu ke I
3. Dusun Sengon setiap hari rabu minggu ke I
4. Dusun Sindon setiap hari selasa minggu ke II
5. Dusun Bugangan setiap hari rabu minggu ke III
6. Dusun Ngaglik setiap hari selas minggu ke III
7. Dusun Sawah jurang setiap hari rabu minggu ke IV
8. Dusun Plikon setiap hari kamis minggu ke I
9. Dusun Semaitan setiap hari rabu minggu ke II
10. Dusun Weru setiap hari selasa minggu ke I
11. Dusun Paingan setiap hari kamis minggu ke III
12. Dusun Sawah Jurang (Medono) setiap hari selasa minggu ke I
Posyandu Desa Trasan diketuai oleh Ny. Nok Hariyati dan Bidan Desa Hj. Istiqomah, S,ST beliau cukup pro aktif dalam hal pelayanan kesehatan masyarakat dan mendukung penuh program-program yang dicanangkan pemerintah demi terciptanya masyarakat Trasan yang sehat dan sejahtera.