Jelajah
IMG-LOGO
BERITA

Grand Opening Bumdes

Create By 27 December 2020 1 Views
IMG

Video Bumdes Trasan Mandiri

Silahkan Klik Link dibawah ini

https://youtu.be/yUVPmm0-KPc

https://youtu.be/yUVPmm0-KPc



Selasa  (22/12/2020), Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Trasan Mandiri atau yang dikenal dengan sebutan Tras Mart, menggelar grand opening mini market desa yang terletak di Dusun Paingan RT 01 RW 11 Desa Trasan Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang sebagai wujud rasa syukur, satu hari sebelum acara grand opening dilaksanakan doa bersama oleh pengelola BUMDesa dengan menghadirkan tokoh agama dan segenap perangkat desa  supaya pelaksanaan diberikan kelancaran. Dalam acara grand opening tersebut terdapat  bazar dengan melibatkan para pelaku usaha mikro kecil menengah berupa olahan makanan minuman, kerajinan tangan, kelompok tani dan beberapa anggota PKK desa Trasan.

Dalam suasana covid-19 acara grand opening tetap mematuhi protokol kesehatan dan hanya dihadiri ± 50 undangan diantaranya perwakilan Dispermasdes Kabupaten Magelang, Kepala kecamatan Bandongan, Perwakilan Polsek dan Koramil Bandongan, Kepala Desa sekitar, Pendamping Desa dan lokal Desa, Kepala RW, Badan Permusyawaran Desa, Lembaga Desa dan keterwakilan penggerak PKK Desa Trasan. 

Acara dimulai pukul 10.00 waktu setempat dengan diawali sambutan ketua BUMDes Trasan Mandiri Bapak Darmasto yang menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah bersedia membantu dalam mewujudkan badan usaha ini. Meski belum sesempurna yang kita harapkan, seyogyanya memberikan semangat bagi kita untuk berupaya mengembangkan bumdes trasan yang mandiri "sesuai namanya".

Sambutan kedua yang disampaikan kepala Desa Trasan Bp. Drs. Bagawat Gita, Bumdes ini sudah direncanakan sejak lama hanya saja baru teralisasi di pertengahan tahun 2018 dengan pendanaan awal hampir 200jt sebagai fisik bangunan disusul di tahun berikutnya yang juga bersumber dari Dana Desa sebagai wujud penyempurnaan fisik dan modal usaha. Seperti yang di singgung bapak ketua Bumdes, bahwa Tras Mart mempunyai dua arti makna yang pertama Tra_Smart bahwa secara sumber daya manusia warga masyarakat Desa Trasan pintar dan yang kedua Tras_Mart berarti pasar desa trasan dengan mengadopsi para pelaku usaha mikro kecil menengah. Disambutan berikutnya bapak Camat dan keterwakilan Dispermades memberikan apresiasi kepada pemerintah desa trasan dan pengelola Bumdes yang telah berjuang memanfaatkan lahan desa untuk berfikir demi kesejahteraan masyarakatnya.

Sekitar pukul 11.00 waktu setempat, Bapak Camat memotong tali peresmian diikuti keterwakilan dispermades memotong tumpeng yang diserahkan kepada direktur Bumdes Trasan Mandiri. Disela-sela visit toko trasmart dispermades memberikan masukan perlu adanya inofasi yang berbeda sehingga nantinya menarik pengunjung lebih banyak.